Manchester United kini masih sibuk mengejar gelar juara turnamen FA dan tiket menuju Liga Champions. Jika mereka sukses, manajer MU yakni Louis van Gaal, diprediksi akan memiliki posisi aman untuk karirnya di MU. Dengan Van Gaal di musim ini, MU memang tampak mengalami penurunan. Saat ini, mereka masih menempati peringkat kelima klasemen dengan perolehan 59 poin, namun sudah berhasil masuk dalam babak final Piala FA.
Pada final Piala FA, Manchester United akan berlawanan dengan Crystal Palace dalam laga final yang akan dihelat di Wembley pada bulan mendatang. Sementara untuk kejuaraan Premier League, mereka masih berkesempatan memperoleh tiket Liga Champions.
Sampai saat ini, Liga Inggris hanya menyisakan tiga pertandingan. MU kini selisih lima poin dari Manchester City dan Arsenal yang masing-masing menempati peringkat ketiga dan kempat klasemen sementara di musim ini.
Mantan pemain MU, yakni Rio Ferdinand mengatakan bahwa dua target tersebut dapat menjadi penyelamat karir Louis Van Gaal sebagia pelatih di Old Trafford. Pelatih yang berasal dari Belanda ini diprediksi akan segera dipecat usai musim ini. Jose Mourinho dikabarkan akan mengisi posisinya nanti.
” Jika sampai dia berhasil membawa Manchester United menang dalam final Piala FA dan United dapat finis di posisi untuk Liga Champions, dia dapat bertahan dan berkarir dengan baik di MU. Ini mungkin dapat menjadi sebuah proses untuk karirnya, ” papar Ferdinand.
Banyak yang menilai jika Louis van Gaal tidak menampilkan timnya ini dengan permainan seperti yang biasanya dilakukan oleh klub MU. Kemungkinan hal ini yang menyebabkan penilaian dari orang dalam United dan di sekitar stadion, serta para penggemar menilai van Gaal dengan tidak begitu baik.
Be the first to comment