Kembalinya Schweinsteiger Di Tim Inti MU

Masa depan Bastian Schweinsteiger di Manchester United nampaknya berubah. Schweinsteiger tidak mendapat perlakuan tak adil lagi. Saat ini dia menikmati kembali ke tim inti dan menjalani sesi latihan bersama seperti dulu lagi.

Sejak Manchester United menjadikan Jose Mourinho sebagai pelatih mereka, Bastian Schweinsteiger menjadi pemain yang disingkirkan dengan cepat. Untuk tempat sebagai gelandang tengah, Mourinho menurunkan Paul Pogba, Marouane Fellaini, Ander Herrera, Michael Carrick, dan Morgan Schneiderlin.

Schweinsteiger tidak hanya tak mendapat posisinya dan waktu bermain dari Mourinho. Gelandang dari Jerman tersebut juga dipindahkan dan diminta untuk menjalani latihan secara mandiri atau dengan tim U-23. Selan itu, namanya juga tidak pernah masuk dalam skuat MU di Premier League, dia juga tak ikut dalam sesi foto resmi yang dilakukan di musim ini.

Walau demikian, Schweinsteiger saat ini boleh saja bergembira karena dalam sesi latihan tim inti yang dipimpin oleh Mourinho yang bertempat di Aon Training Complex pada Senin (31/10/2016) kemarin, tampak dirinya bersama dengan sang kapten tim, Wayne Rooney.

” Kami mengetahui kabar ini beberapa waktu yang lalu dan ini sangat menggembirakan melihat dia ada di sini. Dia memiliki pengaruh yang besar di ruang ganti dan juga di lapangan, khususnya untuk pemain muda seperti saya, ” ujar Luke Shaw.

Walau Bastian Schweinsteiger sudah terlihat berlatih bersama tim inti Mu, namun statusnya belum begitu jelas bersama Jose Mourinho. Tetapi, gelandang 32 tahun itu tidak akan ikut dalam laga Liga Europa yang mempertemukan mereka dengan Fenerbahce di pertengahn minggu ini karena dia tidak ada dalam skuat MU di Liga Europa.

Be the first to comment

Leave a comment

Your email address will not be published.


*