Sebelum tampil pada putaran Piala Eropa 2016 di Prancis nanti, timnas Swiss sudah tiga kali masuk sebagai tim di pesta sepakbola Eropa yang dilakukan empat tahunan ini. Debut La Nati pertama kali di tahun 1996. Setelah itu, mereka lolos pada putaran final 2004 di Portugal dan tahun 2008 ketika Austria menjadi tuan rumah.
Selama menjadi peserta pesta sepakbola Eropa, timnas Swiss belum pernah lepas dari fase grup. Di tahun 2004, mereka sempat hampir melaju, namun terjebak di grup neraka dengan Kroasia, Inggris, dan Prancis yang menjadikan timnas ini penghuni dasar klasemen Grup B dengan hasil imbang dan dua kali gagal. Sedangkan di Piala Eropa 2008, Swiss terhadang di fase grup setelah kalah dua kali dan sekali menang. Swiss melaju ke Prancis di piala Eropa 2016 setelah berhasil mengalahkan San Marino 7-0 musim lalu.
Salah satu pemain inti tim ini adalah Xherdan Shaqiri. Penyerang Albania dari Stoke City ini lahir di Gjilan, 10 Oktober 1991. Dia menjadi pemain andalan di timnas sejak usia 16 tahun dengan masuk dalam skuad U-17 (2007–2008) sampai pada 2010 bergabung dalam timnas senior. Shaqiri sudah bermain dalam 51 laga dengan perolehan 17 gol, dia juga pernah tampil di Piala Dunia 2010 dan 2014.
Di level klub, sebelum masuk ke Bayern Muenchen di tahun 2012 hingga 2015, Shaqiri pernah masuk ke klub lokal FC Basel tahun 2009. Di Basel, dia mendapat tiga gelar liga. Keluar dari Bayern, Shaqiri gabung dengan Inter Milan pada Januari 2015. Disana, Shaqiri hanya bermain 15 kali dengan satu gol. Juli 2015, Shaqiri ditransfer ke klub Liga Primer, Stoke City dan semakin melebarkan karirnya.
Selain pemain terbaiknya, timnas ini mempunyai pelatih terbaik yakni Vladimir Petkovic. Sebagai manajer di Lazio yang berhasil membawa mereka mendapat trofi Coppa Italia 2012/2013. Sebelumnya, Petkovic hanya memimpin klub kecil seperti Lugano, Bellinzona, dan Young Boys.
Manajer yang lahir di Sarajevo, 15 Agustus 1963 itu merupakan pelatih pengganti Ottmar Hitzfeld awal Juli 2014. Mantan pemain FK Sarajevo ini sangat disiplin dan memiliki gaya pelatihan seperti Fabio Capello, mengusung formasi favorit 3-4-3 atau 4-3-3 selama di Lazio.
Timnas Swiss merupakan tim pembuka babak penyisihan Grup A berhadapan dengan Albania. ini merupakan laga emosional untuk beberapa pemain Swiss yang berasal dari Albani seperti Shaqiri dan gelandang mereka yakni Pajtim Kasami. Selama babak kualifikasi grup, Pasukan Petkovic masuk sebagai runner-up Grup E di bawah Inggris. Mengumpulkan tujuh kali menang dan tiga kali kalah. Namun, untuk catatan gol, Swiss membukukan 24 gol dari 10 laga. Ini membuka peluang mereka di Piala Eropa 2016.
Be the first to comment